ANALISIS DALAM STRATEGI PERSAINGAN GLOBAL
I.
PENDAHULUAN
Dengan
adanya persaingan global, perusahaan diharapkan pada penentuan strategi dalam
pengelolaan usahanya. Penentuan strategi akan dijadikan sebagai landasan dan
kerangka kerja untuk mewujudkan sasaran-sasaran kerja yang telah ditentukan
oleh manajemen.
II.
TEORI
·
Analisis Industri
Industri
dalam arti sempit adalah kumpulan perusahaan yang menghasilkan produk sejenis
dimana terdapat kesamaan dalam bahan baku yang digunakan, proses, bentuk produk
akhir, dan konsumen akhir. Dalam arti yang lebih luas, industri dapat
didefinisikan sebagai kumpulan perusahaan yang memproduksi barang dan jasa
dengan elastisitas silang yang positif dan tinggi (Kuncoro, 2007).
Teori
organisasi Industri oleh Joe S. Bain (1950) yang menyatakan bahwa struktur
industri tidak hanya terbatas pada ukuran besarnya industri, tetapi juga
ditentukan dengan mobilitas hambatan masuk ke dalam industri.
Analisis
Industri merupakan salah satu bagian dari analisis fundamental. Analisis
industri biasanya dilakukan setelah kita melakukan analisis ekonomi. Analisis
industri menjadi tahap penting yang harus dilakukan. Para investor dan analis
dapat mengidentifikasi peluang investasi, risiko dan return yang diharapkan
kedepannya.
·
Keunggulan Kompetitif
Konsep
ini dikembangkan oleh Michael E. Porter (1990) dalam bukunya berjudul “The Competitive Advantage of Nations”.
Menurutnya terdapat empat atribut utama yang bisa membentuk lingkungan dimana
perusahaan-perusahaan lokal berkompetisi sedemikian rupa, sehingga mendorong
terciptanya keunggulan kompetitif.
·
Persaingan Global dan Keunggulan Kompetitif Nasional
Persaingan Global
Merupakan suatu tahap perkembangan fenomena budaya yang harus dilalui oleh
kemajuan peradaban dan kehidupan. Yang terpenting adalah bagaimana menentukan
sikap dan mempersiapkan diri untuk menghadapi datangnya fenomena tersebut.
Keunggulan Kompetitif Nasional
Merupakan penilaian kemampuan suatu negara untuk
berpartisipasi kompetitif di pasar internasional. Beberapa negara memiliki
keunggulan lebih dari yang lain, karena berbagai alasan. Untuk mendorong
pertumbuhan ekonomi, pemerintah dapat mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan
mereka untuk meningkatkan keunggulan kompetitif nasional mereka.
III.
ANALISIS
ANALISIS INDUSTRI
CONTOH :
Mcdonal dan Olive garden adaha bagian dari industri rumah
makan yang sama, mereka memiliki misi, tujuan dan strategi yang berbeda, dan
menjadi anggota kelompok strategis yang berbeda. Pada umumnya mereka hanya
memberi sedikit perhatian antara satu sama lain ketika merencanakan
tindakan-tindakan persaingan.
KEUNGGULAN KOMPETITIF
CONTOH :
Perusahaan-perusahaan yang bergerak dalam bidang
perbankan, masing-masing bagaimana berusaha untuk menarik nasabah
sebanyak-banyaknya dengan cara berkompetisi sesuai dengan keunggulan yang
dimilikinya.
KEUNGGULAN KOMPETITIF NASIONAL
PT SIDOMUNCUL
Perusahaan
yang bermula dari industri jamu rumahan di Semarang pada tahun 1951 ini telah
meyentuh pasar ASEAN, Hong Kong, Timur Tengah, Australia, Eropa bahan afrika.
Perusahaan ini mengalami proses yang panjang dalam melakukan ekspansi pasar,
yang mana negara-negara lain masih memandang sebelah mata dengan kehadiran obat
herbal.
IV.
REFERENSI
Buku :
Mudrajad,
Kuncoro. 2007. Metode Riset Untuk Bisnis
dan Ekonomi. Jakarta : Erlangga
Porter, Michael E. 1996. Strategi Bersaing: Teknik Menganalisis
Industri dan Pesaing. Jakarta : Erlangga
Porter, Michael E. 1980. “Competitive Strategy” Techniques For
Analysing Inudstries and Competitors. New York : The Free Press.
Internet :
https://www.google.co.id/amp/s/article596.wordpress.com/2018/01/07/strategi-indonesia-menghadapi-persaingan-global/amp/
https://www.slideshare.net/mobile/RikalHidayat/analisis-industri
http://blogs.unpas.ac.id/fkusnandi/2013/11/25/nationalcompetitiveadvantage/
https://www.tommcifle.com/pentingnya-menciptakan-competitive-advantages/
https://www.goodnewsfromindonesia.id/2018/01/29/inilah-20-perusahaan-indonesia-yang-berhasil-dalam-pasar-global
https://www.slideshare.net/mobile/RikalHidayat/analisis-industri
http://blogs.unpas.ac.id/fkusnandi/2013/11/25/nationalcompetitiveadvantage/
https://www.tommcifle.com/pentingnya-menciptakan-competitive-advantages/
https://www.goodnewsfromindonesia.id/2018/01/29/inilah-20-perusahaan-indonesia-yang-berhasil-dalam-pasar-global
Comments
Post a Comment